SIRBAGOOOS

Selamat datang di Pondok Pesantren Sirojuth Tholibiin

Minggu, 04 November 2012

Asrama baru PPST

Asrama baru PP. Sirojuth Tholibiin
Sejak dua tahun terakhir ini Pondok Pesnatren Sirojuth Tholibiin Bacem Sutojayan Blitar tengah merencanakan asrama baru. Proyek pembangunan ini di ketuai oleh Bpk. Ust. H. Mauludi Syahri dan beberapa pemborong lainnya dan ada pula sebagian dari kalangan sendiri. Dengan semakin meningkatnya jumlah santri semakin berkurangnya sarana dan prasaran yang memadai maka Bangunan ini diharapkan akan dapat menjawab permasalahan tersebut. Dari segi konstruksi bangunan berlantai dua ini dirancang dua fungsi. Lantai bawah dirancang sebagai halaman parkir masjid dan lantai 2 adalah sebagai asrama putra yang direncanakan. Lebih jauh lagi ada satu kemungkinan besar Asrama yang akan dibangun tersebut disediakan untuk para siswa madrasah aliyah yang diasramakan. Akan tetapi ditahun ini (Nop 2012) rencana untuk kesana belum ada persiapan yang matang. Karena memang saat ini sebagian besar santri yang mondok di pesantren Sirojuth Tholibiin ini juga mengikuti pendidikan formal baik MTs. (Madrasah Tsanawiyah) MA. (Madrasah Aliyah) dan banyak juga yang meneruskan ke bangku perkuliyahan. Kalau dari jumlah santri keseluruhan saat ini santri yang hanya khusus di pondok dalam arti tidak merangkap dengan sekolah di formal jumlah sekitar 30 persen dari jumlah santri keseluruhan. Jadi kalau dibandingkan antara santri saat ini dengan santri dulu itu tentulah berbeda, baik dari segi kemampuan, keuletan dan sebagainya. Dan tantangannya pun lebih besar saat ini. Dengan dibangunnya asrama ini maka kiranya akan menjadi solusi sekian banyak problema perjalanan pendidikan yang ada di pesantren ini. Kalau anda bertanya " Bukankah pondok ini adalah berhaluan salafiyah, terus apa jadinya nanti kalau salafiyah sistemnya sama dengan pondok-pondok modern ?. Maka kami akan menjawab, ' Ya memang benar pesantren ini adalah berhaluan salafiyah, terkait apa yang dinamakan salafiyah janganlah diartikan secara kasat mata saja. Salafiyah dalam pandangan kami warga PPST adalah lebih ke- pengertian konfensional artinya tidak hanya mengikuti budaya salafi secara kolot dan kerdil seperti menutup pintu rapat-rapat karena datangnya penyusup. Akan tetapi boleh dikatakan meskipun dalam lahiriyah konsepnya modern namun jiwa yang terkandung didalamnya adalah jiwa salafiyah.